Minggu, 18 April 2010

RENUNGAN UNTUK BERTINDAK POSITIF

Ada saat tertentu ketika kita harus berdiri sendiri dan harus percaya diri untuk mewujudkan impian yang akan Anda bangun. Jangan lupa bahwa Anda harus tetap bersedia berkorban.

Anda harus bisa mengubah dan menata ulang hal-hal yang menjadi prioritas sehingga tujuan mudah dicapai.

Meskipun Anda sedang menyelesaikan hal-hal yang lazim, percayalah, Anda tetap menemukan tantangan, usahakan cukup kuat untuk paling tidak demi hidup yang lebih baik.

Sanjung diri Anda dan beri penghargaan agar Anda tetap menerima kesempatan untuk berkembang dan menemukan tujuan sejati dalam hidup Anda dan pastikan bahwa Anda cukup percaya diri untuk Tidak Menerima hal-hal belum Anda anggap Cukup atau Seadanya.


Anda boleh menertawakan diri Anda jika sudah mendapat kesalahan tapi jangan lupa memujinya karena mampu mengukur perjalanan sampai menemukan kesalahan.

Boleh senyum dan menyapa orang-orang yang belum Anda kenal, namun bagikan kebahagiaan dengan orang-orang yang Anda kenal.

Siapa dan apa pun keadaan mereka, teman dan keluarga adalah bagian yang paling penting dalam hidup Anda, "cintai mereka"

Jangan kehilangan perasaan tenang pada hari yang cerah nan tenang.

Jangan ragu untuk memetik bunga kalau itu karena kau mencintai alam, dan boleh menunjukkan emosi, tertawa atau menangis kalau dengan itu Anda merasa lebih senang sebab semua kita sudah dibekali tuhan dengan hal yang pas.

Temukan harapan karena meski kita ditakdirkan lemah namun dibekali informasi bahwa Hidup selalu Lebih Baik dari yang Kita Duga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar